Mei 2014 | Pecinta Alam PANCAPALA
Diberdayakan oleh Blogger.

Mengenai Saya

Foto saya
id line : Yustinus.aditya WA : 082226174704
RSS

Keluhan Gunung


Semakin hari semakin ramai orang mendatangiku. Aku senang..
Mereka bahkan datang dari sudut lain negeri ini. Aku pun bangga..
Ternyata masih banyak yang mengingatku..
Memberanikan diri hidup bersatu dengan hutan hutanku..
Berjalan perlahan dari kakiku..
Merayapi lembah lembahku..
Menuruni jurang jurangku..
Dan merambat kepunggungku hingga kepuncak..
Aku tidak kesakitan. Aku senang. Mereka malah membuatku riang..
Laki laki dan perempuan, tua, muda hingga anak kecil..
Semuanya menjadi pewarna bagiku. Menghilangkan kesepianku..
Berhari hari mereka di puncakku..
Hidup ditengah rimbun dedaunan hutanku..
Dan tidur beralaskan tanah cadasku..
Ketika mereka beranjak pulang, aku sedih..
Bukan karena mereka akan meninggalkanku..
Juga bukan karena aku akan kembali kesepian..
Tetapi karena setelah mereka turun kebawah, aku sadar tidak semua yang mendatangiku berhati baik..
Banyak yang menebang pohon pohonku dengan liar. Sesuka hatinya..

Mengotori mata airku dengan limbah dan kotoran mereka..
Dan, meninggalkan sampah sampahnya di tiap sudut dari tubuhku..
Ini membuatku tak nyaman..
Membuatku resah dan kesal..

Beruntung masih ada segelintir orang yang rela memperlambat waktu kepulangannya demi memungut satu demi satu sampah yang ditinggalkn orang lain..
Mereka yang terakhir ini, rela beban yang akan dibawa turun mnejadi bertambah karena sampah sampah tadi..
Aku sangat bersyukur masih ada yang tidak sekedar mengingatku..
Tapi peduli akan keindahan dan kelestarianku..
Semoga makin banyak orang yang menjamahku, makin banyak pula yang menjaga dan merawatku..



Semarang, 2014
copyright:ezar-ghifary.tumblr.com/

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS